Tingkatkan Income dan Produktivitas Gapoktan Lewat Program PTDM

Tingkatkan Income dan Produktivitas Gapoktan Lewat Program PTDM

LEWAT PROGRAN PTDM POLINES BANTU TINGKATKAN INCOME DAN PRODUKTIVITAS GAPOKTAN SUKA KARYA BAROKAH DAN KAWITA WATUGAJAH

Sebagian masyarakat di Desa Wringin Putih pernah melakukan usaha budidaya ikan  lele dan nila serta peternakan bebek baik untuk pembenihan maupun pembesaran sebagai alternatif sumber ekonomi. Namun demikian dalam perkembangannya hanya sebagian kecil
saja yang berlanjut. Berdasarkan hasil identifikasi, penyebabnya adalah keterbatasan pengetahuan dan teknologi yang diterapkan dalam proses pembudidayaan tersebut serta manajemen pemasaran. Proses pengolahan hasil produk budidaya tersebut juga belum ada yang berkembang. Melalui Program pengabdian kepada masyarakat dengan skema Produk Teknologi yang di Desiminasikan ke Masyarakat (PTDM) Politeknik Negeri Semarang berupaya bantu  pengembangan potensi wilayah sebagai alternatif sumber ekonomi baru.

Solusi yang ditawarkan dalam program yang diusulkan adalah pembudidayaan ikan lele dan nila serta peternakan bebek secara terpadu dengan teknologi tepat guna, mulai dari pembenihan, pembesaran, pengolahan hingga manajemen proses pemasaran. Program yang diketuai Dr.Totok Prasetyo, .Eng, MT  bertujuan untuk mendesiminasikan teknologi pembudidayaan ikan lele dan nila dan peternakan bebek secara terpadu kepada masyarakat di Desa Wringin Putih.

Metode pelaksanaan kegiatan bersifat partisipatif melalui kegiatan penyuluhan, pelatihan teknis, transfer teknologi pembudidayaan ikan lele dan nila serta peternakan bebek (pembenihan, pembesaran), teknologi produksi pakan, dan teknologi pengolahan/diversifikasi produk serta manajemen pemasaran. Mitra program adalah Kawita Watu Gajah dan Gapoktan Suka Karya Barokah. Jangka waktu pelaksanaan selama 4 bulan, selama Bulan Septembers.d. Desember 2020. Ujar Totok Prasetyo

Dengan program ini diharapkan kelompok masyarakat mampu menerapkan metode pembudidayaan ikan lele dan nila serta peternakan bebek secara terpadu sehingga menjadi alternatif sumber ekonomi baru yang mampu menunjang peningkatan kesejahteraan wilayah,pungkas Totok Prasetyo

Related Articles

Akun Pro Thailand
Akun Pro Thailand
Akun Pro Thailand
Slot Thailand